Sampang, Jawspes.co.id - Laporan masyarakat tentang proyek-proyek yang dikerjakan rekanan diduga menyimpang dari aturan, sepertinya tidak se...
Sampang, Jawspes.co.id - Laporan masyarakat tentang proyek-proyek yang dikerjakan rekanan diduga menyimpang dari aturan, sepertinya tidak sesuai dengan Rancangan Anggaran Belanja (RAB). Di Kabupaten Sampang Madura yang di duga pengerjaannya asal-asalan,
khususnya di pelosok desa. Bukan tidak mungkin pekerjaan itu ada yang Fiktif. Sangat keterlaluan, dan juga mengakibatkan APBD Sampang BOCOR, proyek tersebut anggaran tahun 2015, sehingga membuat pemerhati pembangunan Sampang angkat bicara.
Rifai Sekjend DPP Lsm Lasbandra,
(Laskar pemberdayaan dan peduli Rakyat), menyoroti realisasi dilokasi sangat mengecewakan.
Semua itu karena kurang ketatnya pengawasan Pemerintah terhadap pelaksanaan proyek, yang mana berdampak pada kualitas pekerjaan yang jelek. Dalam pelaksanaan pekerjaan itu dengan mudahnya Pemerintah untuk dibohongi oleh pihak rekanan atau memang hal itu di sengaja, semua itu kerana kurang tegasnya dinas terkait maupun pemerintah kabupaten Sampang, dalam memberikan sangsi kepada rekanan yang Nakal.
"Sambung Rifai, Kontraktor Nakal di Sampang sudah bisa di pastikan akan menyebut dirinya orang dekat Bupati sampang,
Bahkan tidak jarang oknum LSM & MEDIA juga ikut andil menggerogoti dana anggaran 2015 tersebut.
Dari sanalah dinas terkait seperti tersandra oleh jaringan setan yang ada di kabupaten sampang. Ungkap Rifai.






